$type=slider$meta=0$readmore=0$snippet=0$count=5$show=home

Ketua DPRD Minta Anies Tak Giring Opini Pilkada DKI Sengaja Dimundurkan

INDONESIAKININEWS.COM -  Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi meminta agar Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak membuat opini di...


INDONESIAKININEWS.COM - 
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi meminta agar Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak membuat opini di tengah masyarakat bahwa pemerintah pusat sengaja mengundurkan proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di DKI Jakarta.

Menurut Prasetio, pernyataan Anies yang menyebut tidak ada Pilkada 2022 seolah-olah menuduh pemerintah pusat untuk mengganjal ambisi politiknya.

"Jangan seakan-akan pemerintah pusat mengundurkan Pilgub DKI untuk mengganjal ambisi politik Anies," tutur Prasetio, Minggu (10/10/2021).

Padahal, kata politisi PDI Perjuangan (PDI-P) itu, aturan Pilkada Serentak sudah diatur dalam Undang-Undang Nomor 10 tahun 2016 dan disebutkan secara tegas Pilkada dilaksanakan 2024.

Prasetio ini mengatakan, pemungutan suara serentak mulai dari gubernur hingga bupati hingga wali kota yang jabatannya berakhir 2022 dan 2023 akan dilakukan di tahun 2024.

"Undang-undang ini dibuat sebelum Anies terpilih menjadi Gubernur DKI," kata dia.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.

Sebelumnya, Gubernur Anies Baswedan dalam acara Workshop Nasional DPP PAN yang disiarkan di akun YouTube PAN TV, Rabu (6/10/2021), menyebut ingin kembali bertarung di Pilkada DKI Jakarta jika tidak diundur ke 2024.

Anies mengakui sudah mempersiapkan agar pada tahun terakhir masa jabatannya dimanfaatkan untuk kampanye jika Pilkada DKI masih diselenggarakan pada Tahun 2023.

"Dulu rencananya nanti tahun terakhir, (kalau ada pilkada tahun 2023), baru mulai kampanye," ujar Anies.

Namun, kata Anies, Pilkada 2022 ditiadakan seperti yang tercantum dalam UU Nomor 10 Tahun 2016 sehingga akan memanfaatkan momentum tersebut dengan terus bekerja menuntaskan program-program yang sudah dicanangkan.

"Ternyata enggak ada pilkada tahun depan. Jadi ya sudah, kita kerja terus saja, gitu kan. Enggak ada kampanye tahun depan. Kalau ada pilkada tahun depan kita kampanye, tetapi karena enggak ada pilkada ya sudah kita terusin saja kerja sampai akhir," tutur Anies.


S:Kompas.com


Name

Baerita,2,Berita,23964,Cek Fakta,3,H,151,HUMOR,7,Internasional,1000,Kesehatan,29,Nasional,23000,News,1361,OPINI,81,Politik,6,Seleb,3,Tekno,1,Viral,3,
ltr
item
IndonesiaKiniNews.com: Ketua DPRD Minta Anies Tak Giring Opini Pilkada DKI Sengaja Dimundurkan
Ketua DPRD Minta Anies Tak Giring Opini Pilkada DKI Sengaja Dimundurkan
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEiSOtGrolXaMT3aJf0c3bQPSk3cA2SIGT5iNqsU6JLOGjbCGcsax2tvRZUzQfzXn2BIQjHu_mBoEL0VKVuCt29iMzpHpjBrWI8s4OhSquzTh0b7UzOEd1vzvZWHEd50SASE9nEe5GcPcOGm_VuR3uPq7B8zK7nw1EKa8lZYQ84z-0bg_j8zwmxbdhmb-g=w640-h428
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEiSOtGrolXaMT3aJf0c3bQPSk3cA2SIGT5iNqsU6JLOGjbCGcsax2tvRZUzQfzXn2BIQjHu_mBoEL0VKVuCt29iMzpHpjBrWI8s4OhSquzTh0b7UzOEd1vzvZWHEd50SASE9nEe5GcPcOGm_VuR3uPq7B8zK7nw1EKa8lZYQ84z-0bg_j8zwmxbdhmb-g=s72-w640-c-h428
IndonesiaKiniNews.com
https://www.indonesiakininews.com/2021/10/ketua-dprd-minta-anies-tak-giring-opini.html
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/2021/10/ketua-dprd-minta-anies-tak-giring-opini.html
true
1493314966655697463
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Balas Cancel reply Hapus Oleh Beranda Halaman Postingan View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE CARI ALL POSTS Not found any post match with your request KEMBALI KE BERANDA Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy