$type=slider$meta=0$readmore=0$snippet=0$count=5$show=home

Komnas PA Minta Siswa Tetap Belajar di Rumah Sampai Indonesia Dipastikan Bebas Covid-19

foto: infopublik INDONESIAKININEWS.COM -  Komisi Nasional Perlindungan Anak atau Komnas PA, meminta pemerintah khususnya Kemendikbud RI...

foto: infopublik

INDONESIAKININEWS.COM - Komisi Nasional Perlindungan Anak atau Komnas PA, meminta pemerintah khususnya Kemendikbud RI untuk segera membuat ketetapan penguatan tatanan normal baru atau new normal di sektor pendidikan.

Ketua Komnas PA, Arist Merdeka Sirait mengharapkan belajar dari rumah yang kini masih ditetapkan oleh pemerintah kepada siswa masih tetap dilakukan.

Hingga dipastikan Indonesia terbebas dari virus covid-19.

"lntinya, selama Indonesia belum bebas dari serangan virus corona, kebijakan anak belajar di rumah saja harus tetap dijalankan sekalipun ada kebijakan pemerintah menjalankan tatanan normal baru menghadapi Covid 19," kata Arist dalam keterangan persnya, Rabu (27/5/2020).

Arist berharap pemerintah turut menjamin dan memastikan bahwa seluruh biaya selama belajar dirumah ditanggung pemerintah melalui program dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

"Untuk memenuhi fasilitasi kuota pulsa, internet dan fasilitas yang timbul dan berhubungan dengan proses belajar mengajar selama belajar di rumah saja," ujar Arist.

Arist menambahkan, Kemendikbud juga harus bisa memastikan para guru mempunyai kemampuan untuk melaksanakan kebijakan tatanan normal baru dari rumah saja.

"Demi keberlanjutan proses belajar dan mengajar dan hak anak atas pendidikan selama bangsa dan republik menghadapi serangan virus corona, pemerintah harus sungguh-sungguh hadir dalam situasi emergency," ujar dia.

Maka itu, Arist berencana akan mengirimkan surat kepada Mendikbud RI dan Satuan tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid 19 BNBP, agar para siswa tetap menerapkan belajar dari rumah.

"Kebijakan anak tetap belajar dirumah tidak diubah dengan syarat pemerintah harus bisa menjamin dan memastikan menanggung biaya yang ditimbulkan selama belajar dirumah," ujar Arist menambahkan.

Sumber: suara


Name

Baerita,2,Berita,23964,Cek Fakta,3,H,151,HUMOR,7,Internasional,1000,Kesehatan,29,Nasional,23000,News,1361,OPINI,81,Politik,6,Seleb,3,Tekno,1,Viral,3,
ltr
item
IndonesiaKiniNews.com: Komnas PA Minta Siswa Tetap Belajar di Rumah Sampai Indonesia Dipastikan Bebas Covid-19
Komnas PA Minta Siswa Tetap Belajar di Rumah Sampai Indonesia Dipastikan Bebas Covid-19
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhz2A-UwgMfJUCXGq04LVnYXN6n09wDoDSCfPK9OxCqfWe6Xg2YNaZjD1pcQmOpJ5x9tZybKvf7ViAEyAE6DBNQO4fWRr4AL6btKkAv1n20scYsiNWAHXH1P-eXGVLtlgZGOlQmQOsbR4A/s640/20190130_002049+%25281%2529.png
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhz2A-UwgMfJUCXGq04LVnYXN6n09wDoDSCfPK9OxCqfWe6Xg2YNaZjD1pcQmOpJ5x9tZybKvf7ViAEyAE6DBNQO4fWRr4AL6btKkAv1n20scYsiNWAHXH1P-eXGVLtlgZGOlQmQOsbR4A/s72-c/20190130_002049+%25281%2529.png
IndonesiaKiniNews.com
https://www.indonesiakininews.com/2020/05/komnas-pa-minta-siswa-tetap-belajar-di.html
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/2020/05/komnas-pa-minta-siswa-tetap-belajar-di.html
true
1493314966655697463
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Balas Cancel reply Hapus Oleh Beranda Halaman Postingan View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE CARI ALL POSTS Not found any post match with your request KEMBALI KE BERANDA Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy