$type=slider$meta=0$readmore=0$snippet=0$count=5$show=home

Kerasnya Jalani Hidup Sendirian di AS, Chef Juna : Gue Korek-korek Sampah buat Makan

INDONESIAKININEWS.COM - MENCAPAI sukses sebagai chef ternama di Indonesia tak digapai Chef Juna dengan mudah.  Dia menapaki perjalanan hidup...



INDONESIAKININEWS.COM - MENCAPAI sukses sebagai chef ternama di Indonesia tak digapai Chef Juna dengan mudah. 

Dia menapaki perjalanan hidup yang keras semasa muda, hingga sempat terdampar di Amerika Serikat (AS).

Juna menjelaskan hidup sebagai anak broken home. Dia memiliki satu orang kakak. “Aku punya kakak 8 tahun lebih tua. 

Kami menjalani kehidupan yang keras,” tegasnya di Podcast Deddy Corbuzier, Minggu (1/11/2020),

Dia sejatinya sempat kuliah di Trisakti tahun 1990-an, namun putus di tengah jalan. “Aku masih kuliah di Trisaksi tahun 1993, bandal banget,” akunya.

Segala kebandalan telah dilakoninya, hingga suatu pagi, dia menatap ke cermin dan menyadari pentingnya berubah. 

“Kalau gue terus-terus begini, gua akan mati muda, atau end up di penjara, simpel,” lanjutnya.

Pada suatu kesempatan, dia akhirnya menemukan jalan untuk memulai sesuatu yang baru. 

Dia menceritakan bahwa ibunya bekerja di perusahaan travel agen. 

Selama ini dia hidup mandiri jauh dari ibunya. Namun, suatu hari dia menuruti permintaan ibunya untuk melihat pameran pendidikan asing. “Gue dari kecil sendiri, broken home family. 

Ada pameran di JICC, tentang sekolah di luar negeri, yang kebetulan kerja sama dengan travel nyokab.

 Ada satu sekolah pilot, menjanjikan 20.000 dollar berangkat lu dapat 6 bulan houseing dan selesai sekolah, commercial pilot license 250 jam terbang, dan bisa ngelamar kerja di LA,” kenangnya.

Saat itu, Juna tergiur.  Dia sampai menjual sepeda motor Harley kesayangannya. “Benar, gue jual motor gue, gua berangkat, aku tinggalkan semua kehidupan saat itu. gue sekolah pilot,” lanjutnya.

Namun, ternyata saat dijalani, ternyata sekolah pilot itu tidak benar-benar hanya selama 6 bulan. 

Dan kenyataan pahit lainnya sekolah pilot itu bangkrut. Sehingga anak didik yang sebagian juga orang Indonesia harus menerima kondisi itu dan memilih tetap di AS untuk menjalani hidup. 

“Akhirnya kita berkelana ke kota kecil ke Houston,” timpalnya.

Saat itu, masih ada harapan untuk melanjutkan sekolah demi mendapatkan sertifikat pilot.

 “Ibuku akhirnya gali-gali dia punya tabungan, niatnya bantu untuk menyelesaikan commercial lisense sampai di dekat Houston.  

Baru sebentar economy crisis, nyokap telepon enggak bisa bantu uang makan lagi,” jelasnya.

Ketika Juna berpikir tak ingin langsung balik ke Indonesia.

 Dia memilih berjuang di sana meski harus menjalani kehidupan yang keras. “Di situlah gue korek-korek sampah buat makan.

 Satu apartemen berdelapan (dengan mahasiswa Indonesia lainnya yang sama-sama sekolah pilot). Gue diajarin dari kecil jangan minjam duit. 

No money, ngorek sampah itu buat puntung rokok, rokok yang masih setengah (diisapnya lagi), di parkiran supermaket, sama (mungut) koin-koinan. 

Gue makan dari sen-sen-an itu,” beber pria 45 tahun itu.

Perlahan dengan kesabaran pria asal Manado itu mulai mendapat pekerjaan mulai dari kuli hingga jadi pelayan di restoran. 

Di situ dia benar-benar disiplin, belajar memperhatikan para chef saat memasak atau memotong bahan baku makanan lalu banyak-banyak bertanya. 

Tak butuh waktu lama, dua minggu dia diminta jadi asisten chef di restoran itu. Dan saking bagusnya dia bekerja, ditawarin mendapatkan green card, atau izin tinggal dan menetap di Amerika Serikat.

“Orang boleh sombong dapat (green card) dari undian, bisnis jutaan di Amerika, married dengan orang sana, gue dapat dari employment,” tegasnya.

Di Amerika Serikat juga, dirinya setelah berhasil mendapatkan commercial lisence (menerbangkan pesawat pribadi), dia  juga belajar soal memasak sendiri. 

Dia rela datang ke perpustakaan umum dan belajar keras sendiri dengan membaca buku dan membuka informasi di internet. Dan, dia berhasil menjadi chef ternama meski tanpa sekolah khusus chef.

Lalu bagaimana dengan green card-nya? Pemilik nama lengkap Junior Rorimpandey itu mengatakan adalah beban memilikinya, sebab dia sendiri saat ini menetap di Indonesia.

“Green Card (ada) bisa dipurpose balik, I’m about to surrend it right now. I spend time more than the US,” jelasnya.

“It’s actually A burden, beban bagi kita yang punya green card tapi tidak tinggal di Amerika. 

Kita harus balik ke sana setahun sekali. Kalau tinggal di Amerika top, tapi kalau tinggal di luar (Amerika) jadi beban banget (memiliki green card),” jelasnya.

Dia mengatakan masih ingin tinggal di Indonesia meski tak menutup kemungkinan akan terbang ke Amerika suatu hari nanti. “Mau tinggal di Indonesia iya, apakah akan kembali ke AS? Iya,” pungkasnya. (nin/pojoksatu


Name

Baerita,2,Berita,23964,Cek Fakta,3,H,151,HUMOR,7,Internasional,1000,Kesehatan,29,Nasional,23000,News,1361,OPINI,81,Politik,6,Seleb,3,Tekno,1,Viral,3,
ltr
item
IndonesiaKiniNews.com: Kerasnya Jalani Hidup Sendirian di AS, Chef Juna : Gue Korek-korek Sampah buat Makan
Kerasnya Jalani Hidup Sendirian di AS, Chef Juna : Gue Korek-korek Sampah buat Makan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhBPfqiTXXOYSA_ARSBdY9sDmSkF3NFq1dC_ucNDFeWtjcUP2d_pOq2MSyNl2fdJSiXa0g5iGHPR5ioFx5sh2Vr2cZ7lxM3vMq4R09N22wcsQ18zUSBj6ZAYXGJqaEXjvvfjZ8oOZzlDBs/w640-h384/junarorimpandeyofficial_20201101_2.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhBPfqiTXXOYSA_ARSBdY9sDmSkF3NFq1dC_ucNDFeWtjcUP2d_pOq2MSyNl2fdJSiXa0g5iGHPR5ioFx5sh2Vr2cZ7lxM3vMq4R09N22wcsQ18zUSBj6ZAYXGJqaEXjvvfjZ8oOZzlDBs/s72-w640-c-h384/junarorimpandeyofficial_20201101_2.jpg
IndonesiaKiniNews.com
https://www.indonesiakininews.com/2020/11/kerasnya-jalani-hidup-sendirian-di-as.html
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/
https://www.indonesiakininews.com/2020/11/kerasnya-jalani-hidup-sendirian-di-as.html
true
1493314966655697463
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Balas Cancel reply Hapus Oleh Beranda Halaman Postingan View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE CARI ALL POSTS Not found any post match with your request KEMBALI KE BERANDA Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy